Satgas Preventif Jaga Kondusifitas Pasca Pelantikan Gubernur Jambi

Jambi– Pasca pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi Terpilih 2024, Satgas Preventif Subsatgas Objek Penting Lainnya terus mengawal situasi agar tetap aman dan kondusif,Sabtu 22 Februari 2025.

Yang dimana dipimpin langsung oleh AKP M. Suaib tim melaksanakan patroli serta pengamanan di berbagai lokasi strategis guna memastikan stabilitas pasca pelantikan.

AKP M. Suaib mengatakan Patroli dilakukan di Kantor Bawaslu dan KPU Provinsi Jambi, serta penjagaan di rumah dinas Gubernur dan kediaman calon Wakil Gubernur.

"Kehadiran personel bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta mengantisipasi dinamika yang mungkin terjadi setelah pelantikan."ujarnya

Polda Jambi terus berkomitmen menjaga ketertiban dan mengimbau masyarakat untuk tetap tenang serta segera melaporkan jika ada potensi gangguan keamanan.

Administrator
311 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi