Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartono memimpin Upacara Sertijab Karo Rena, Karo SDM, Ka SPN, Kapolres Batanghari, Merangin, Kerinci dan Pelantikan Jabatan Dirreskrimum, Dirpamobvit, Kabid Dokkes dan Kapolresta Jambi

Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartono memimpin Upacara Sertijab Karo Rena, Karo SDM, Ka SPN, Kapolres Batanghari, Merangin, Kerinci dan Pelantikan Jabatan Dirreskrimum, Dirpamobvit, Kabid Dokkes dan Kapolresta Jambi pada Senin, (13/01/2025)

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Lt. 4 Gedung A Mapolda Jambi tersebut dihadiri oleh Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol. Jannus Parlindungan Siregar, Para PJU Polda Jambi dan Para Bhayangkari PJU Polda Jambi.

Dalam acara tersebut dilakukan rangkaian upacara diawali dengan penanggalan serta Penyematan tanda Pangkat, Tanda Jabatan dan Tongkat Komando kemudian Persiapan Pengambilan Sumpah Jabatan, Pembacaan Sumpah Jabatan dan diakhir dengan Penandatanganan naskah berita acara serah terima jabatan, berita acara pelantikan jabatan, berita acara sumpah jabatan dan pakta integritas

" Selamat kepada pejabat baru yang telah dilantik, semoga pejabat baru yang ditugaskan di lingkungan Polda Jambi dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang sudah diukir. " Ucap Kapolda Jambi.

Administrator
385 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi