Jambi - Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo menghadiri secara virtual peringatan HUT Satpam ke-41 yang dilaksanakan di ruang Aula Lantai 4 Gedung Utama Mapolda Jambi, Selasa (2/2/22).
Bertepatan pada tanggal 30 Desember 2022 Satpam memperingati HUT yang ke-41 dan mengusung tema “Bersama Polri, Satpam Siap Menjaga Kamtibmas dan Penanggulangan Covid-19”.
Kapolda Jambi Irjen Pol. Albertus Rachmad Wibowo dalam sambutannya menyampaikan bahwa Satpam merupakan perpanjangan tangan Polri untuk mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan kerjanya, sehingga Polri selaku Pembina Satpam akan menyiapkan peran Satpam untuk menghadapi tantangan tugas kedepan.
"Saat ini jumlah anggota Satpam yang ada di wilayah jambi sebanyak 5.918 personil dan perusahaan penyedia tenaga satuan pengamanan (BUJP) yang aktif ada 47 perusahaan, Saya mengucapkan terimakasih atas kerjasama selama ini kepada para penyedia dan pengguna satpam," tutur Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo.
Jenderal Bintang Dua ini menyampaikan bahwa Puncak Peringatan Hari Ulang tahun satpam Ke 41 Tahun 2021 masih dilaksanakan pada masa pandemi Covid — 19 sehingga tetap kita laksanakan secara sederhana dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan disiplin namun tidak mengurangi makna kekhidmatan dalam memuliakan profesi Satpam.
"Asah terus kemampuan yang dimiliki oleh anggota satpam kita dengan latihan-latihan rutin baik secara mandiri maupun yang di koordinir oleh Polri," tambahnya.
Acara peringatan HUT Satpam ke-41 dihadiri oleh Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Yudawan R, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Heru Prakoso, Ketua Badan Pengurus Daerah Asosiasi Badan Usaha Jasa Pengamanan Jambi (BPD ABUJAPI JAMBI) Neti Sumarni, Ketua Asosiasi Profesi Security Indonesia (DPD APSI JAMBI) Eryanto Djunaidi, Pejabat Utama Polda Jambi dan perwakilan Satpam.(Lilik Adhi)
Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138
07417550100
ibidhumas.jambi@polri.go.id
© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi