"Satgas Gakkum Subsatgas Cyber Pantau Keamanan IT dalam Tahapan Verifikasi Pilkada di Jambi"

Pada hari ini, Sabtu, 14 September 2024, Satgas Gakkum Subsatgas Cyber dari Operasi Mantap Praja 2024 Polda Jambi melaksanakan kegiatan analisis terhadap data, script, dan sistem IT yang digunakan dalam pelaksanaan Pilkada 2024 di Provinsi Jambi. Analisis ini dilakukan sebagai bagian dari tahapan verifikasi pasangan calon (Paslon) guna memastikan keamanan sistem selama proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Perintah Kapolda Jambi nomor: Sprin/1927/VIII/OPS.1.3./2024, tertanggal 29 Agustus 2024, tentang Operasi Kepolisian Kewilayahan "Mantap Praja Siginjai-2024". Operasi ini khusus ditujukan untuk mendukung kelancaran dan keamanan dalam tahapan verifikasi pasangan calon Pilkada di Provinsi Jambi.

Dalam pelaksanaan tugasnya, tim Subsatgas Cyber fokus pada pemeriksaan keamanan sistem IT untuk mengantisipasi potensi ancaman siber yang dapat mempengaruhi integritas data dalam proses verifikasi. Mereka melakukan pemantauan intensif terhadap segala bentuk gangguan teknis dan memastikan bahwa seluruh sistem berjalan dengan lancar tanpa ada penyusupan atau peretasan.

Dengan menggunakan fasilitas di Ditreskrimsus Polda Jambi, tim cyber melakukan analisis menyeluruh terhadap sistem yang digunakan oleh pihak penyelenggara Pilkada, termasuk KPU dan instansi terkait, guna menjaga keandalan data serta mencegah potensi kebocoran informasi.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa proses Pilkada berjalan transparan, aman, dan terlindung dari ancaman siber, sehingga hasil verifikasi Paslon dapat dipertanggungjawabkan dengan baik.

Administrator
277 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi