Polres Bungo Siapkan Operasi Ketupat 2024 Menjelang Idul Fitri

Jambi, Kab Bungo-Menjelang lebaran Idul Fitri 2024, jajaran Polres Bungo melaksanakan kegiatan Latihan Pra Operasi (Latpraops) Ketupat 2024 sebagai persiapan untuk menyambut Idul Fitri. Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan, melalui Kasi Humas AKP M. Noer, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan seperti biasanya menjelang hari besar keagamaan, bertempat di Aula Tata Trawang Lt. 2 Polres Bungo.

LATPRAOPS KETUPAT 2024 dihadiri oleh pejabat utama Polres Bungo, termasuk Kabagops H. Darmawan, Kabagren Kompol Syofdianto, Kabag SDM AKP Arman Tanjung, Kasat Lantas IPTU Steffan Th. Lumowa, Kasat Intelkam AKP Tarjono, Kasat Samapta AKP Yan Efendi Pasaribu, serta perwira staf dan personel yang terlibat dalam sprint Ops Ketupat 2024.

Kapolres Bungo menekankan pentingnya mewaspadai tindakan dan indikasi gangguan terorisme serta gangguan Kamtibmas. Kabag Ops Polres Bungo, bersama satuan fungsi lainnya, menegaskan perlunya pelaksanaan latpraops secara rutin untuk menjaga situasi Kamtibmas di wilayah masing-masing. Sasaran operasi Ketupat 2024 mencakup potensi gangguan Kamtibmas di sekitar lingkungan tempat tinggal, pemukiman, serta keamanan jalan raya.

Meningkatnya intensitas kegiatan warga menjelang dan setelah Idul Fitri memerlukan kepekaan terhadap gejala indikasi gangguan Kamtibmas. Fokus pengamanan akan ditingkatkan di pasar menjelang Idul Fitri dan di rumah ibadah saat sholat Idul Fitri. Selain itu, mobilisasi warga selama liburan, terutama pada malam hari raya pertama hingga tujuh hari berikutnya, akan dipantau ketat.

Personel Polres Bungo diwajibkan bertindak secara humanis selama Operasi Ketupat 2024 dan melayani tamu daerah dengan baik untuk menghindari efek buruk bagi pengunjung. Kapolres juga menekankan pentingnya penggunaan aplikasi SOT untuk melaporkan kegiatan secara real time.

Operasi Ketupat 2024 akan dimulai H-7 menjelang Idul Fitri dan berlangsung hingga 18 April 2024. Selama operasi, hanya kendaraan tertentu seperti pengangkut BBM, sembako, ternak, dan uang yang diizinkan melintas.

Administrator
315 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi