Personil Polresta Jambi Atasi Kemacetan Lalu Lintas di Ops Ketupat 2024

Jambi-Sebagai bagian dari Ops Ketupat 2024, Personil Posko Pelayanan Aur Duri 1 dari Polresta Jambi melakukan pengaturan lalu lintas di jalan Lintas Timur di jembatan Aur Duri 1, Kelurahan Penyengat Rendah, Kecamatan Telanaipura pada Selasa, 16 April 2024.

Kepala Posko Ipda TB Sirait menjelaskan bahwa langkah ini bertujuan untuk mencegah kecelakaan lalu lintas dan kemacetan, serta memberikan pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

Menurut Ipda TB Sirait, pengaturan lalu lintas dilakukan untuk menjaga ketertiban dan keamanan pada jam sibuk pagi dan sore hari, sehingga arus lalu lintas tetap lancar dan tidak terjadi kemacetan. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kamseltibcar (Keamanan, Keselamatan, dan Ketertiban) yang dilakukan oleh Polres Jambi.

Kasi Humas, Ipda Deddy Haryadi, menambahkan bahwa pengaturan arus lalu lintas dilakukan oleh Ipda TB Sirait sebagai Kaposyan Aurduri 1, dengan didukung oleh anggotanya, yaitu Bripka Elon Purba dan Bripda Yudha Pratama.

Administrator
59 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi