Asah Kemampuan Menggunakan Senjata Api, Polres Tebo Lakukan Latihan Menembak Bersama Forkopimda

Tebo - Polres Tebo menggelar kegiatan latihan menembak bersama di lapangan tembak kantor Samsat Kabupaten Bungo pada Sabtu (25/05/2024).

Kegiatan latihan menembak bersama ini diikuti langsung oleh Kapolres Tebo, AKBP I Wayan Arta Ariawan bersama Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan dan Dandim 0416/Bute, Letkol Inf Arief Widiyanto, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dari kedua kabupaten.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan sinergi antara aparat penegak hukum dan militer di wilayah Kabupaten Tebo dan Bungo. Selain itu, acara ini juga menjadi ajang untuk meningkatkan keterampilan menembak para peserta, yang merupakan salah satu kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh aparat keamanan.

Kapolres Tebo dalam sambutannya menyampaikan pentingnya kerja sama yang solid antara semua unsur Forkopimda dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. 

“Kegiatan ini bukan hanya sebagai sarana latihan, tetapi juga sebagai bentuk kebersamaan dan kekompakan kita semua dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah kita,” ujarnya.

Kapolres Tebo menambahkan bahwa kegiatan menembak ini juga sebagai ajang untuk saling tukar pengalaman dan teknik menembak yang baik dan benar. 

“Melalui kegiatan ini, diharapkan semua peserta dapat meningkatkan kemampuan dan kesiapan dalam menghadapi berbagai situasi di lapangan,” katanya.(LAS)

Administrator
58 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi