Kapolres Batanghari Terus Pantau dan Tinjau Langsung Pam dan Rekapitulasi Suara di PPK

Kabupaten Batanghari - Kapolres Batanghari, AKBP Bambang Purwanto, SIK, bersama Wakapolres Kompol M Ridha dan sejumlah pejabat utama Polres Batanghari, melakukan pemantauan dan pengecekan sistem pengamanan di lapangan untuk memastikan tahapan Pemilu 2024 berjalan lancar. Kegiatan tersebut dilakukan secara rutin, terutama sejak diadakannya rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara hasil Pemilu 2024 di Kantor PPK.

Pada Selasa, 20 Februari 2024, Kapolres beserta rombongan melaksanakan peninjauan di wilayah PPK Bajubang. Langkah ini merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan selama proses penghitungan rekapitulasi suara di PPK. Sebelumnya, pada Sabtu, 17 Februari 2024, mereka juga telah melakukan pengecekan di Kantor PPK Ma Bulian.

Kapolres Batanghari mengungkapkan bahwa Polres dan jajaran akan mengawal setiap tahapan dengan seksama, sehingga pleno rekapitulasi suara dapat berjalan dengan lancar dan kondusif. Selama pengecekan di Kantor PPK Bajubang, Kapolres memeriksa kotak suara hasil pemungutan suara Pilpres dan Pileg, serta meninjau sekeliling gedung penyimpanan kotak surat suara untuk memastikan keamanannya.

Dalam pesannya kepada personel yang bertugas, Kapolres mengajak untuk meningkatkan keamanan dan selalu waspada dalam melaksanakan tugas di PPK. Dia juga menekankan pentingnya untuk mengawasi apabila terdapat orang yang tidak berkompeten masuk ke dalam gudang logistik hasil Pemilu 2024.

"Personel Polri yang bertugas di PPK diminta untuk selalu bersinergi dengan TNI serta stakeholder terkait dalam melaksanakan pengamanan, sehingga proses tahapan penghitungan rekapitulasi dapat berjalan aman, lancar, serta kondusif," tutur Kapolres Bambang Purwanto, SIK.

Administrator
252 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi