Polisi Rutin Gelar Himbauan Tingkatkan Kesadaran Mentaati Prokes

Tebo – Himbauan prokes terus digelar Jajaran Polres Tebo dalam upaya memaksimalkan pencegahan penyebaran Covid 19.

Terlihat, personil Polsek Tebo Tengah Aipda Heriyadi dan Bripka Defri Nopriadi menggelar kegiatan di seputaran Kecamatan Tebo Tengah.

Dikonfirmasi langsung, Kapolsek Tebo Tengah Iptu Dedy T Manurung membenarkan kegiatan yang dilakukan oleh personilnya.

“Iya kedua petugas melaksanakan Patroli sambil memberikan himbauan kepada masyarakat,”ujar Kapolsek.

Lanjut Kapolsek, pihaknya menuturkan bahwa penerapan PPKM dan Prokes menjadi prioritas dalam himbauan yang digelar. Pasalnya hingga saat ini petugas masih saja menemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker saat beraktivitas diluar.

“Kami masih saja menemukan warga tidak menggunakan masker. Kami harap dengan himbauan ini dapat meningkatkan kesadaran warga untuk mematuhi prokes,”pungkas Kapolsek.

Administrator
11100 1344
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi