Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram Bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Banjir

Muara Bungo – Kapolres Bungo Akbp Wahyu Bram Bersama Forkopimda (Forum komunikasi pimpinan daerah) meninjau beberapa lokasi titik banjir yang melanda di Kabupaten Bungo. Sabtu 23-12-23.

Saat meninjau warga yang menjadi korban banjir, Kapolres meminta kepada seluruh masyarakat untuk selalu siaga dan waspada terhadap kondisi banjir yang terjadi

” Saat ini ada beberapa kecamatan yang berada di aliran Sungai Batang Bungo, Batang tebo, Batang jujuhan dan Batang pelepat sedang dilanda banjir, dan pagi ini kami datang langsung untuk meninjau lokasi banjir, kami meminta kepada masyarakat untuk tetap siaga dan waspada,” kata Kapolres, saat meninjau lokasi banjir di kampung lubuk, kelurahan manggis, kecamatan Bathin III.

Ia mengatakan untuk saat ini kami terus melakukan evakuasi warga dan mendirikan tenda darurat yang dibantu dr Brimob Polda Jambi

“Kami terus berkoordinasi ke semuanya, mendata dan monitor daerah Kabupaten Bungo yang terendam banjir, Dilaporkan pagi ini ada kurang lebih 18 ribu KK yang terdampak banjir, kita juga telah mengirimkan perahu karet untuk mengevakuasi warga dan tenda jika kondisi banjir makin meluas dan tak kunjung surut, dikecamatan muko muko bathin VII kita sudah buat dapur umum untuk membantu keperluan warga, semoga banjir ini segera surut dan masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa,” Ucap Wahyu Bram

Administrator
242 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi