Jum'at Curhat di Lingkar Selatan, Polresta Jambi Ajak Masyarakat Bersatu Melawan Geng Motor

Jambi, 22 Desember 2023 - Bertempat di Aula Kantor Lurah Lingkar Selatan, Kecamatan Paal Merah, Jumat Curhat yang diadakan pada Jum'at, 22 Desember 2023, berhasil menyatukan Kapolresta Jambi, Kombes Pol Eko Wahyudi, SIK, MH, dengan warga masyarakat Kelurahan Lingkar Selatan. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, antara lain Kasat Binmas Akp Abdul Akil, SH., Camat Paal Merah M.Toyib, S.Ag., Wakasat Lantas Iptu Reza Pahlevi, S.Trk., dan Lurah Lingkar Selatan Ponimin, SE.

Kasi Humas Ipda Deddy Haryadi menyampaikan bahwa kegiatan Jum'at Curhat ini merupakan upaya Kapolresta Jambi untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, mendengarkan curhatan mereka, serta menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan tersebut. Acara juga dihadiri oleh Ketua Forum RT Lingkar Selatan Suparman, Ketua RT se-Kelurahan Lingkar Selatan, dan Bhabinkamtibmas Lingkar Selatan Brigadir Irfan Nafsi.

Sambutan dari Camat Paal Merah M.Toyib, S.Ag., mengapresiasi kehadiran Kapolresta Jambi dan BKTM (Bhabinkamtibmas) yang telah aktif membantu kegiatan masyarakat di wilayah Kelurahan Lingkar Selatan. Kapolresta Jambi menyampaikan pendekatan dengan masyarakat mengenai curhatan hati mereka, menjaga ketertiban dan keamanan, serta meminta maaf atas laporan masyarakat terkait BKTM yang lama.

Sejumlah pertanyaan dan keluhan masyarakat pun dilayangkan. Asnita, warga RT.19, menyampaikan kekhawatiran terkait tindakan main hakim sendiri jika terjadi pencurian. Kapolresta menegaskan untuk tidak melakukan tindakan sendiri dan mengajukan agar segera menghubungi BKTM. Ketua Forum RT.02, Pak Suparman, mengajukan permohonan pembuatan SIM kolektif, yang dijawab positif oleh Kapolres dengan menyarankan pengajuan melalui kolektif.

Drs Chairul Rahman, Ketua RT.18, menyampaikan terima kasih atas upaya Polri yang berhasil menyatukan Polri, TNI, dan tokoh masyarakat dalam mengatasi masalah Geng Motor yang meresahkan. Kapolresta Jambi menjelaskan langkah-langkah pencegahan yang telah diambil, seperti penyuluhan di sekolah-sekolah dan intervensi langsung ke masyarakat. Beliau juga mengingatkan peran penting orang tua dalam mengawasi aktivitas anak-anak remaja, terutama terkait Geng Motor.

Menanggapi permasalahan lalu lintas, Kapolresta menekankan bahwa Polresta Jambi telah mengambil langkah pencegahan dan berkoordinasi dengan Pemda Kota Jambi. Walikota Jambi telah mengeluarkan peraturan agar anak remaja tidak boleh keluar di atas pukul 22.00 WIB. Bagi yang terindikasi terlibat Geng Motor, mereka akan dibina di SPN Polda Jambi selama 2 minggu untuk membentuk karakter yang baik.

Acara Jum'at Curhat ini diakhiri dengan ucapan terima kasih kepada para tamu yang hadir. Kapolresta Jambi mengajak semua pihak untuk bersama-sama menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di lingkungan Kelurahan Lingkar Selatan.

Administrator
416 1
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi