Kapolda Kunjungi Kompi 3 Pelopor Yon B Satbrimob Polda Jambi di Kerinci

Jambi - Kapolda Jambi Irjen Pol Rachmad Wibowo meninjau Kompi 3 Yon B Pelopor Satbrimob Polda Jambi di kota Sungai Penuh, Sabtu (8)1/2022) pagi.

 

Di Mako, Rachmad Wibowo disambut komandan Kompi 3 Yon Pelopor Yon B AKP Hutapea.

 

Usai menyapa personel Kompi 3 Pelopor Yon B, Kapolda tampak berdiskusi ringan dengan AKP Hutapea dan beberapa personil.

 

Pada kesempatan ini, Kapolda Jambi memberikan bingkisan untuk personel Kompi 3 Pelopor.

 

“Terima kasih ya semua,” ujar Kapolda menyapa personel saat meninggalkan lokasi.

 

Tampak mendampingi Kapolda yakni Dir Polairud Kombes Pol Parhorian Lumban Gaol, Dirreskrimsus Kombes Pol Sigit Dani Sutiyono, Karo Ops Kombes Pol Feri, Dir Samapta Kombes Pol Yohanes, Kepala RS Bhayangkara AKBP Yandiko, Kapolres Kerinci AKBP Agung Wahyu Nugroho. (Lilik Adhi)

Administrator
7684 960
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi