Jaga Kamtibmas Agar Kondusif Jelang Pemilu BKTM Polsek Pelawan Singkut Sambang Ke Rumah Warga

Bhabinkamtibmas (BKTM) Polsek Pelawan Singkut Aipda Pamuji jalin komunikasi dengan masayarakat dengan melakukan kegiatan Sambang Ke Rumah Warga Rumah sdra Andri RT 21 Dusun 4 Suka Sari Desa. Siliwangi Kec. Singkut.
 
Hal tersebut dilakukan gunamenjaga situasi Kamtibmas Agar aman dan Kondusif Jelang Pemilu pada Kamis (02/10/2023)
Dalam situasi menjelang Pemilu 2024 Aipda Pamuji selaku Bhabinkamtibmas mewanti wanti masyarakat agar tidak mudah terpengaruh adanya berita atau informasi yg baru didengarkan.
 
“Jangan sampai bapa ibu seklaian terpengaruh dengan berita berita yang belum tentu benar, apalagi sampai terprovokasi, cari tau dulu kebenaran berita tersebut kemudian luruskan atau jelaskan berita yang benar seperti apa” Ujarnya di depan sekumpulan masyarakat.
 
“Sampaikan informasi kepada petugas kepolisian apabila melihat mendengar kegiatan yang mencurigakan yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas didesa” Sambungnya lagi.
 
 
Ia nya juga berpesan agar masyarakat selalu berhati-hati dalam mengendarai sepeda motor R-2 yg melewati tempat sepi dan rawan, tidak berkendaraan sendirian diharapkan selalu beriringan dengan sepeda motor R-2 lainnya, serta selalu waspada dalam memarkiran sepeda motor R-2, hal tesebut mencegah terjadinya tindak pidana
 
Selain itu BKTM juga mengingatkan dan menyampaikan antisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan serta antisipasi adanya titik api agar bersama-sama selalu open dan tanggap dengan lingkungan tempat dusun masing-masing.
Administrator
203 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi