Sigap Terima Laporan Kebakaran Lahan, Kapolres Batanghari Turun Langsung Pimpin Pemadaman

Batanghari – Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto SIK dengan sigap turun langsung memimpin pemadaman Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Keluraha Rengas Condong Jalan Lintas AMD Pasar Ternak, Kecamatan Ma Bulian, Senin (16/10/2023).
 
Pemadaman Karhutla diikuti Wakapolres Kompol M Ridha dan Kabag Ops AKP Sumarno Berutu, Kasat Samapta AKP Sujud, Damkar, BPBD Batanghari dan Masyarakat secara bersama berjibaku lakukan Pemadaman Kebakaran Lahan tersebut.
 
Puluhan personil gabungan Polres Batanghari dan Damkar serta Masyarakat juga dikerahkan ke lokasi kebakaran.
 
“Berdasarkan laporan dan pengecekan lokasi titik Hotspot, maka kami mengecek dan berupaya memadamkan kebakaran tersebut,” kata Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto.
 
Dengan menggunakan sarana yang ada Polres Batanghari bersama dengan Damkar dan masyarakat kebakaran yang terjadi dapat di diatasi
 
“Dengan bahu membahu didukung peralatan yang ada, kebakaran yang terjadi ini dapat kami tangani,” terangnya.
 
Peralatan yang digunakan dalam penanganan kebakaran tersebut berupa mobil AWC Water Canon Polres Batanghari, Mobil damkar serta mesin semprot dan selang.
 
“Luas lahan yang terbakar kurang lebih 20 M3 dan dengan identitas siapa pembakar lokasi masih dalam penyelidikan oleh personil Polres,” pungkasnya
Administrator
276 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi