Antisipasi Aksi Kriminalitas Malam Hari, Samapta Polres Batanghari Gelar Patroli Bermotor

Batanghari - Kepolisan resor (Polres) Batanghari melalui Tim PRC Sat Samapta pada Senin (09/10/2023) dini hari tadi, menggelar kegiatan patroli. Patroli tersebut guna mencegah terjadinya kejahatan jalanan di malam hari dan konvoi kendaraan bermotor yang meresahkan masyarakat.

 

Kegiatan tersebut guna menyikapi adanya aksi geng motor yang terjadi di Kota Jambi beberapa hari terakhir, agar hal serupa tidak terjadi di wilayah hukum Polres Batanghari. Kasat Samapta Polres Batanghari AKP Sujud SH MH menjelaskan bahwa dalam kegiatan tersebut, pihaknya melaksanakan patroli dalam kota dan menyisir ke beberapa tempat yang disinyalir menjadi titik kumpul para remaja sekaligus memberikan imbauan kamtibmas.

 

“Patroli ini untuk mengantisipasi kejahatan jalanan dan atau kegiatan yang meresahkan masyarakat. Kita lakukan dengan hunting ke tempat-tempat yang benar-benar menjadi prioritas kita, di mana rawan terjadi kriminalitas." ujar Kasat Samapta, AKP Sujud.

 

Senin pagi (09/10/2023). Menurutnya, dengan digelarnya patroli tersebut diharapkan dapat meminimalisasi risiko terjadinya gangguan kamtibmas, sekaligus untuk menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat.

 

“Diharap dengan adanya patroli rutin ini wilayah hukum Polres Batanghari akan terbebas dari ancaman tindak kejahatan ataupun aksi geng motor yang sedang marak saat ini,” kata AKP Sujud.

 

AKP Sujud menambahkan bahwa pihaknya juga telah memerintahkan kepada para Kanit Patroli Polsek jajaran untuk sambang dan memberikan sosialisasi serta mengedukasi di sekolah-sekolah, terkait kenakalan remaja baik bahaya narkoba, pergaulan bebas dan bahaya ikut geng motor.

 

Menurutnya, kalau sampai dini hari anak-anaknya belum pulang, apalagi kalau mengendarai motor dengan knalpot bising dan tidak memakai lampu, seharusnya mereka mulai berpikir apakah terkait dengan geng motor atau tidak “Kami juga mengimbau kepada para orang tua untuk memberikan perhatian dan pengawasan penuh kepada anak-anaknya agar jangan dibiarkan begitu saja.," kata AKP Sujud SH MH

Administrator
224 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi