Wujudkan Kampung Bebas Narkoba, Satresnarkoba Polresta Jambi Gelar Sosialisasi Bahayanya Narkotika

POLRESTA JAMBI_Satresnarkoba melaksanakan Kegiatan Sosialisasi tentang Bahayanya Narkoba Kepada Masyarakat berlokasi di Ex Pucuk 16 Kel. Rawasari Kec. Alam Barajo, hari Jum’at tanggal 11 Agustus 2023. Kegiatan sosialisasi Bahayanya Narkoba dihadiri oleh: KBO Satresnarkoba beserta empat orang agt Satresnarkoba, BKTM Polsek Kota Baru dan Ketua Pemuda serta masyarakat sekitar Rt.5 Kel. Rawasari Kec. Alam Barajo.

Dalam kegiatan tersebut KBO Satresnarkoba Ipda Reny Widya, S.H., mengatakan bahwa salah satu upaya dalam mencegah dan pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika yakni dengan membentuk _Kampung Bebas Narkoba di ex Pucuk 16 Kel. Rawasari Kec. Alam Barajo_ serta turut memberikan pemahaman kepada masyarakat. KBO Satresnarkoba Ipda Reny Widya, S.H., dalam penyampaian sosialisasi narkoba, permasalahan penyalahguna Narkoba adalah permasalahan yang tidak bisa hilang hanya dengan melakukan pemberantasan saja, namun perlu adanya edukasi atau sosialisasi kepada masyarakat secara umum.

Sosialisasi atau penyuluhan mengenai Narkoba tidak dapat dilakukan oleh personil Satresnarkoba Polresta Jambi sendiri, namun keterlibatan pemerintah setempat seperti kelurahan, Toko agama, Toko masyarakat, Toko Pemuda, dan keluarga sangat penting dalam membantu Satresnarkoba memberantas penyalahgunaan narkoba, maka dari itu diperlukan sinergitas antar stakeholder agar permasalahan sosial penyalahgunaan narkoba dapat diatasi.

KBO Satresnarkoba Ipda Reny Widya, S.H., mengungkapkan maksud dan tujuan kegiatan sosialisasi Bahayanya Narkoba untuk menambah wawasan dan pengetahuan masyarakat tentang Narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya serta dapat menjadi penggiat Anti Narkoba di lingkungannya. KBO Satresnarkoba Ipda Reny Widya, S.H., menyampaikan Penyalahgunaan Narkoba akan dikenakan sanksi dengan Undang-undang no.35 tahun 2009 tentang Narkotika.

Administrator
263 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi