Bersama Menjaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Gelar Jumat Curhat

Bhabinkamtibmas Polsek Sumay, Babinsa Lembak Bungur, dan Kepala Desa Lembak Bungur Gelar kegiatan “Jum’at Curhat Bersama Masyarakat” yang berlangsung di Desa Lembak Bungur, Kecamatan Sumay, pada Jumat (15/09/2023).

Kegiatan Jum’at Curhat ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparat kepolisian, TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan setempat.

Bhabinkamtibmas Polsek Sumay mengajak masyarakat untuk bersama-sama berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa setempat. Dia menekankan pentingnya kerjasama antara masyarakat dan aparat keamanan dalam menjaga lingkungan yang aman dan nyaman untuk semua.

Sesi tanya jawab menjadi momen yang interaktif dalam kegiatan ini. Salah seorang warga mengajukan pertanyaan mengenai solusi untuk permasalahan remaja yang sering menggunakan kendaraan bermotor dengan kecepatan tinggi tanpa mengenakan helm. Bhabinkamtibmas dengan bijak menanggapi pertanyaan tersebut, menyampaikan bahwa solusinya adalah dengan memberikan himbauan kepada masyarakat dan orang tua agar bersama-sama memberikan peringatan kepada anak-anak mereka.

“Kita perlu bersama-sama mengingatkan anak-anak kita untuk selalu mematuhi peraturan berlalu lintas, seperti menggunakan helm dan tidak mengendarai kendaraan dengan kecepatan tinggi. Ini demi keselamatan mereka sendiri dan orang lain di jalan raya,” kata Bhabinkamtibmas.

Kegiatan “Jum’at Curhat Bersama Masyarakat” ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat keamanan, pemerintah desa, dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Desa Lembak Bungur serta memberikan solusi konkret untuk permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat setempat.(ind)

Administrator
362 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi