Berprestasi dalam bidang olahraga, Kapolda Jambi berikan penghargaan kepada 16 Personel Brimob

Tribratanewsjambi, Kota Jambi - Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono memberikan penghargaan kepada 16 Personel Satbrimob Polda Jambi usai pelaksanaan Upacara Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) ke 40 di lapangan apel Mapolda Jambi, Sabtu (09/09/23)

Pemberian penghargaan itu juga disaksikan oleh Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan R, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, Pejabat Utama Polda Jambi, serta pasukan upacara Haornas yang terdiri dari Para Pamen, Pama, Bintara, Tamtama dan PNS Polda Jambi.

Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dalam arahannya menyampaikan kepada peserta upacara untuk tidak ragu ketika melihat serta mendapatkan anggotanya yang berprestasi.

"Semua bidang kita hargai, Jika ada rekan-rekan ada berprestasi bidang lain silahkan ajukan, para Kasatker, pimpinan silahkan ajukan, nanti ada tim yang akan menilai layak atau tidaknya mendapat penghargaan, " ujar Kapolda Jambi.

Jenderal Polisi bintang dua ini berharap pemberian penghargaan yang saat ini dilaksanakan agar menjadi stimulus bagi institusi yang dipimpinnya, merangsang bagi personel yang lain untuk berprestasi dalam bidang apapun, dalam tugas-tugas kepolisian maupun diluar penugasan.

"Teman-teman kita telah menjadi contoh yang baik, tidak hanya tugas yang menjadi tanggung jawabnya tetapi dia memiliki prestasi diluar daripada tugas-tugas yang diembannya," kata Kapolda Jambi.

Irjen Pol Rusdi Hartono juga menyampaikan bahwa sebagai pimpinan, dirinya tidak akan menutup jalan atau bakat dari rekan-rekan sekalian, apapun bakat rekan-rekan sekalian silahkan dikembangkan yang penting bakat itu memberikan kebaikan bagi rekan-rekan, dan juga bagi institusi maupun bagi masyarakat.

"Tapi saya harapkan, jangan lupakan tugas pokok kita sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat, sebagai penegak hukum, juga sebagai pemelihara keamanan dan ketertiban masyarakat," kata Kapolda Jambi.

Kapolda Jambi juga menyampaikan apresiasi kepada 16 Personel Brimob yang telah mendapatkan penghargaan dan meminta untuk melanjutkan prestasinya.

Ke 16 Personel Brimob Polda Jambi yang berprestasi tersebut berhasil mengukir prestasi pada kejuaraan Bela Diri Kapolri CUP, Kejuaraan Judo Sesumatera bagian wilayah Barat tahun 2023, Kerjurnas Mahasiswa dan Pekan olahraga Provinsi.

Personel tersebut diantaranya Bharaka Ade Yusuf, Bripda Adelin Natasya, Briptu Elprida Rajagukguk, Brigadir Budhia Ananda, Briptu Edo Fernando, Briptu Ego Gustian, Bripda Laurensius Sinambela, Bripda M. Vierenzy Mayers, Bripda Ahmad Fadillah, Bripda Farel Erwansyah, Bripda M. Wildan Aulia Azzikra, Bripda Rifqi Fakhran Almas, Bripda Ahmad Sri Kaspun Najar, Bripda M. Radivan Ridhrian, Bripda Adityo Alfatah dan Bharaka Reki Satria. (LAS)

Administrator
668 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi