Polres Kerinci Laksanakan Kegiatan Vaksinasi Massal Bekerja sama dengan Pemkot dan STIE-SAK

Tribratanews.jambi - Polres Kerinci, Sungaipenuh - Kamis (26/08/21) Polres Kerinci bekerjasama dengan Pemkot dan STIE-SAK laksanakan vaksinasi COVID-19 untuk Dosen, Staf, mahasiswa dan masyarakat umum di Kampus I Jalan Jendral Sudirman Nomor 89 Kota Sungaipenuh.

Berdasarkan pantauan, vaksinasi berlangsung sukses dan diikuti oleh peserta yang mayoritasnya adalah mahasiswa dan civitas akademika STIE-SAK. Di lokasi vaksinasi, Kapolres Kerinci AKBP agung Wahyu Nugroho, S.IK, M.H berharap "agar vaksinasi yang dilakukan oleh pihaknya bisa diikuti oleh masyarakat guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19 dan membentuk imunitas tubuh dalam rangka mencegah penularan virus Covid-19", ungkapnya.

Sementara itu PLT Ketua STIE-SAK, Sudirman menghimbau agara semua elemen yang ada di kampus dan masyarakat umum untuk turut andil dalam melaksanakan vaksinasi Covid-19. "Menyedari dampak Covid-19 dewasa ini, kita berharap agara semua pihak untuk melakukan vaksinasi guna mencegah penyebaran Virus Covid-19. Di kampus kita ini juga kita dorong agar semua mahasiswa, dosen dan staf melakukan vaksinasi agar kita semua bisa terbebas dari penularan virus dan Covid-19 harus kita akhiri", tandasnya.

Administrator
16078 1853
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi