Personil Sat Binmas Sambangi Suku Anak Dalam SPI Kecamatan Air Hitam

Sabtu (27/5) Pukul 11.00 Wib Bripda Bripda Perbal Tampung Personil Sat Binmas Sambangi SAD SPI di Desa Punti Kayu Satu ( SPI ) Kecamatan Air Hitam, dalam rangka bersilaturahmi memberikan himbauan kamtibmas.

Sambil menyelam minum air, itulah pepatah yang tepat untuk kegiatan yang dilakukan oleh Bripda Perbal Tampung, Polisi yang berasal dari warga Suku Anak Dalam ini giat melakukan himbauan ke pada masyarakat khususnya warga suku anak Daalam, sembari pulang kerumah orang tuanya di Kecamatan Air Hitam, ianya melakukan tugas tugasnya sebagai seorang Polisi dengan menyambangi Warga Suku Anak Dalam yang tinggal berpindah pindah dengan berkelompok dengan mendirikan tenda tenda.

Bripda Perbal Tampung mengatakan bahwa dirinya Sambi melaksakan patrol, juga bersosialisasi Kepada warga suku anak dalam di desa punti kayu satu dengan Mengajarkan kepada anak-anak agar supaya selalu menjaga kebersihan, mengarahkan supaya tidak berpindah-pindah supaya menetap seperti masyarakat pada umumnya.

“Semoga perlahan Suku Anak Dalam yang ada di Kabupaten Sarolangun lebih maju dalam pola pikir untuk kehidupan kedepan yang lebih baik, dapat berdampingan hidup dengan masyarakat sekitar dengan tidak lagi hidup berpindah pindah, memperhatikan kebersihan, dan mulai aktif untuk bertani dalam rangka memenuhi kebutuhan ekonomi selain berburu” ujar Bripda Perbal.(c)

Administrator
287 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi