Bertempat Di Bantaran Sungai Ujung Tanjung Batang Masumai, Personil Polres Merangin Laksanakan Gotong Royong

Merangin – Jambi, Menjelang hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78, Kapolres Merangin AKBP Ruri Roberto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr.,S.O.U bersama-sama anggota Polres Merangin melaksanakan goro-goro dengan mebersihkan sampah yang berada dibantaran sungai Batang Merangin tepatnya di Ujung Tanjung Muara Mesumai pada Rabu (16/08/2023).

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Merangin yang diwakili oleh Wakapolres Merangin KOMPOL Marhara Tua Siregar, S.H., S.I.K menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud dan kepedulian Polres Merangin dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait kebersihan lingkungan .

“Ya, kegiatan ini merupakan wujud dan kepedulian Polres Merangin dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait kebersihan lingkungan dan kedepannya kita akan mengajak stakeholder dan masyarakat untuk bersama-sama melakukan gotong royong membersihkan tempat-tempat yang kurang sedap dipandang akibat banyaknya sampah,” Ujar Wakapolres.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 Wib berlangsung lebih kurang selama satu jam dengan lokasi disepanjang bantaran sungai batang merangin, dimana dari pantauan sebelumnya di lokasi tersebut banyak ditemukan sampah yang berserakan baik di seputaran gajebo maupun dipinggir sungai. Setelah dilakukan pembersihan oleh personil kini diseputaran ujung tanjung batang masumai tampak bersih dan nyaman.

Administrator
440 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi