Masyarakat mestong muara jambi sampaikan aspirasi dan keluh kesah dalam program Jumat curhat

JAMBI - Polda Jambi kembali melaksanakan program Jum'at Curhat, kali ini dilaksanakan oleh Ditbinmas Polda Jambi di Polsek Mestong dengan mengundang para perangkat Desa di Kec. Mestong pada Jum'at, (04/08/2023).

Pada kegiatan Jum'at Curhat tersebut dipimpin oleh Kasubdit Binpolmas Ditbinmas Polda Jambi AKBP Dadang dengan didampingi oleh Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Jambi Kompol Mas Edy, Kapolsek Mestong AKP 0Tarony Zebua.

AKBP Dadang menyebutkan, pada kesempatan kali ini Dit Binmas Polda Jambi memberikan kesempatan kepada peserta yang hadir untuk menyampaikan aspirasi, kritikan maupun sarannya terhadap situasi Kamtibmas di wilayah Kec. Mestong Kab. Muaro Jambi.

" Seperti biasa program Jum'at Curhat ini kita laksanakan setiap minggunya untuk menyerap aspirasi masyarakat, harapannya dengan adanya kegiatan ini apa yang menjadi keluh kesah masyarakat bisa tersampaikan secara langsung dan diberikan solusinya. " Ungkap Dadang.

Pada kesempatan tersebut Camat Mestong menanyakan, bahwa dirinya mendengar akan adanya Polisi RW tetapi di Mestong tidak ada RW, apakah bisa nanti diganti oleh Polisi Dusun atau Polisi RT saja.

" Tugas Polisi RW adalah untuk problem solving (pemecahan masalah), membantu tugas kepolisian dimasyarakat sebelum membawa permasalahan ke tingkat Polsek. Untuk panggilannya itu hanya nama saja, untuk teknisnya nanti tetap sama. Jika tidak ada RW nanti digabung saja petugasnya untuk mengkoordinir beberapa RT yg berdekatan. " Ucap Kasubdit Binpolmas.

Selain itu ditanyakan oleh Kepala Dusun Muaro Sebapo, bahwa dirinya mengkhawatirkan ketika nanti pada saat pesta Demokrasi atau Pemilu 2024, akan ada persinggungan antar warga, dan saat ini sedang diaadakan pekerjaan tol Jambi - Betung, pastinya para pekerja bisa terancam, bagaimana antisipasi terjadinya hal tersebut.

" Nanti dari Pihak Polsek Mestong tentunya akan dibuat sistem keamanan untuk pekerja, warga setempat juga diharapakan dapat berperan membantu pengamanan. Sama-sama kita menjaga dan mengantisipasi peluang kejahatan yang bisa terjadi." Ucap Kapolsek Mestong.

Selain itu disampaikan oleh Kapolsek Mestong semua harus berkerjasama kooperatif, patroli rutin akan terus dilaksanakan, melekat bersama perangkat desa. Karena polisi terbatas, kita harus bekerjasama. Jika ada yg menganggu segera laporkan ke Polsek.

Administrator
344 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi