Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Lakukan Sambang Dengan Perangkat Desa

Sarolangun - Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Poslek Pelawan Singkut Aiptu DRF. Sihombing, SH bersama Babinsa melakukan sambang dengan Perangkat Desa, Selasa (23/11/2021).

Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas meminta kepada warga masyarakat desa binaan melalui perangkat desa untuk ikut membantu Polri dalam menjaga kamtibmas supaya tetap dalam situasi yang aman dan kondusif

Kapolsek Pelawan Singkut melalui Kasi Humas IPTU Rindradi mengatakan, sambang kali ini anggota Babinkamtibmas bersama Babinsa menghimbau kepada perangkat desa untuk bisa membantu Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dilingkunganya masing-masing agar situasi kamtibmas khususnya diwilayah Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang ini tetap dalam keadaan aman, nyaman dan kondusif

“Bhabinkamtibmas merupakan salah satu fungsi Kepolisian guna melaksanakan kunjungan (sambang) kepada masyarakat untuk mendengarkan keluhan warga masyarakat tentang permasalahan kamtibmas dan memberikan penjelasan serta penyelesaiannya” kata Kasi Humas Polres Sarolangun.

Kasi Humas juga menambahkan, selain itu Bhabinkamtibmas juga berperan dalam membimbing dan memberikan penyuluhan dibidang hukum, guna pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), membina siskamling, menggerakkan kegiatan masyarakat yang bersifat positif bersama tiga pilar kamtibmas yaitu Kepala Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas. (Ikhsan)

Administrator
476 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi