Irwasda Polda Pimpin Rapat Monev UPP Satgas Saber Pungli Jambi, Ini Penekanannya

Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) Satuan tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Provinsi Jambi menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) di Aula Inspektorat Provinsi Jambi Jl. Letjen MT. Haryono No.2 Telanaipura, Kota Jambi, Selasa (23/5/2023).

 

Rapat Monev ini dipimpin langsung oleh Irwasda Polda Jambi Selaku Ketua UPP Satgas Saber Pungli Provinsi Jambi Brigjen Pol Raden Heru Prakoso yang didampingi oleh Inspektorat Provinsi Jambi Selaku Wakil Ketua I H. Agus Herianto dan Aswas Kejati Jambi selaku Wakil Ketua II Zulkifli.

 

Serta dihadiri oleh Anggota Sekretariat UPP, Ketua Pokja Yustisi, Penindakan, Pencegahan yang berasal dari personel TNI-Polri, Pemprov, Kejaksaan, Binda, Tenaga Ahli, seluruh UUP Kabupaten Kota, Wakil Polres masing masing dan Inspektur masing masing Kabupaten Kota yang mengikuti rapat melalui zoom meeting.

 

Ketua UPP Satgas Saber Pungli Jambi dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan rapat monev ini merupakan tindaklanjut dari rapat yang dipimpin langsung oleh Irwasum Mabes Polri, Komjen Pol Ahmad Dofiri Selaku Kasatgas Saber Pungli yang menekankan agar mengefektifkan kegiatan sabar pungli di seluruh pemerintah daerah. 

 

" Agar Satgas Saber Pungli melaksanakan monitoring, investigasi dan report isu-isu pungli di daerah masing masing terutama pada sektor perhubungan dan sektor pendidikan yang sudah menjadi trend permasalahan yang berulang-ulang dan sangat meresahkan, " tegas Brigjen Pol Raden Heru Prakoso.

 

Ketua UPP Provinsi Jambi juga menekankan bahwa Sekretariat dan posko merupakan bagian potensial dalam membangun aktivitas Suatu Organisasi baik secara teknis dan administrasi, sehingga diharapkan Seluruh UPP Provinsi, Kab. dan Kota dapat merevitalisasikan pelaksanaannya secara efektif.

 

" Seluruh elemen instansi yang tergabung dalam UPP harus mampu membangun tim kerja yang solid dan komunikasi yang baik sesama aparatur pemerintahan, sehingga diharapkan dapat memberikan harmonisasi dalam menjalankan tugas secara Efektif sesuai tugas dan tanggungjawabnya" Ujar Irwasda Polda Jambi.

 

Lebih lanjut dikatakan oleh Irwasda Polda Jambi, bahwa jumlah personel yang terlibat di dalam UPP Satgas Saber Pungli Jambi ini yaitu sebanyak 75 personel, terdiri dari : Polda Jambi : 35 pers, Provinsi Jambi : 18 pers, Kejati Jambi : 9 pers, Korem 042/Gapu : 2 pers, Binda Jambi : 1 pers dan Denpom Jambi : 4 pers.(LAS)

Administrator
1162 48
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi