Kapolres Batanghari, AKBP Bambang Purwanto SIK dalam kesempatannya, membuka dengan resmi kegiatan Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Kepolisian dengan sandi Antik I Siginjai 2023. Kegiatan Lat Pra Ops tersebut berdasarkan Surat Perintah Kapolres Batanghari Nomor : Sprin/261/II/2023 tanggal 27 Februari 2023.
Kegiatan Lat Pra Ops yang dibuka orang nomor satu di Institusi Polres Batanghari ini berlangsung di Ruang Gelar Pekara Sat Reskrim setempat, Selasa (28/02/2023)
Acara tersebut mengambil tema,“kita tingkatkan kesiapan dan kemampuan personil Polres Batanghari yang presisi dalam rangka pemberantasan segala bentuk penyakit masyarakat dan gangguan Kamtibmas serta kriminalitas lainnya di wilayah hukum Polres Batanghari”.
Kapolres AKBP Bambang Purwanto SIK melalui sambutannya dalam kegiatan tersebut menyampaikan beberapa arahan penting bagi personil dalam pelaksanaan Operasi Antik Siginjai 2023 dimaksud, diantaranya agar Operasi dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dengan cara masing-masing narasumber dapat memberikan petunjuk yang jelas terkait teknik dan taktik pelaksanaan kegiatan operasi.
Dirinya juga meminta agar melalui pelaksanaan Lat Pra Ops kali ini, sinergitas maupun kerjasama dapat selalu diutamakan serta keamanan petugas turut pula menjadi hal utama dalam pelaksanaan operasi nantinya. Sementara untuk capaian target operasi, Kapolres juga mengarahkan agar Perkiraan Keadaan (Kirka) Intelijen atau Rencana Operasi (Ren Ops) nantinya harus memiliki Target Operasi (TO), mengingat kegiatan yang diselenggarakan adalah dalam bentuk Operasi dan bukannya kegiatan rutin sehingga klasifikasi target maupun klasifikasi lokasi secara cepat, tepat, dan terukur, sangat dibutuhkan melalui masing-masing peran anggota di lapangan.
“Jika ada TO, agar menjadi konsumsi yang terlibat dalam operasi saja dan jangan diceritakan kepada teman lain sehingga menggagalkan operasi nantinya,” pesan Kapolres.
Ia juga meminta agar dalam pelaksanaan kegiatan di lapangan nantinya, personel harus selalu rutin membuat analisa dan evaluasi (anev) secara berkala sehingga dapat mengevaluasi sejauh mana kegiatan operasi dilakukan sesuai capaian target operasi.
“Semoga dengan Lat Pra Ops ini dapat berjalan dengan tertib dan aman, serta dapat mencapai target yang memuaskan,” pinta Kapolres mengakhiri sambutannya. (S)
Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138
07417550100
ibidhumas.jambi@polri.go.id
© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi