Tampung Inspirasi Masyarakat Kapolres Tanjab Timur Gelar Jumat Curhat dengan Masyarakat

Muara Sabak - Kapolres Tanjung Jabung Timur AKBP Andi Muhammad Ichsan Usman, SH, SIK Jumat Curhat bersama Para Tokoh dan Masyarakat Kab. Tanjab Timur di Pro Chicken Kel. Talang Babat Kec. Sabak Barat Tanjab Timur Jumat 30 Desember 2022.

Hadir dalam kegiatan Bapak Kapolres tersebut Ketua pelaksana Jumat Curhat Polres Tanjab Timur Kabag Ren Kompol Zulkipli, SH, PJU Polres Tanjab Timur, Tokoh masyarakat, Mahasiswa, LSM, Para Santri Ponpes dan Masyarakat Kab. Tanjab Timur.

Sebagaimana ungkapan Bapak Kapolres Tanjab Timur saat dikonfirmasi menjelaskan, bahwasanya Program Jumat Curhat yang dicetuskan oleh Bapak Kapolri JENDRAL Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M. Si, suatu program untuk menampung informasi/keluhan-keluhan dari masyarakat yang dilaksanakan oleh tingkat Mabes Polri sampai ke tingkat Polsek-Polsek.

Kapolres juga menjelaskan Jumat Curhat yang dilaksanakan seperti saat ini akan dilaksanakan rutin setiap Hari Jumat dengan lokasi-lokasi yang telah ditentukan guna menampung Informasi-informasi dan Keluhan-keluhan dari masyarakat untuk mencari solusi terbaik yang dipecahkan secara bersama-sama.

Sitkamtibmas Wilayah Hukum Polres Tanjab Timur Tahun-2022 cukup aman dan terkendali, dimana peran masyarakat sangat mendukung dan Alhamdulillah seluruh Kasus-kasus dapat terungkap keseluruhannya. Imbuh Kapolres.

Sebagaimana pertanyaan yang dilontarkan oleh salah satu perwakilan dari mahasiswa agar Polres Tanjab Timur dapat meningkatkan kembali baik Penyuluhan tentang Kamtibmas maupun pelaksanaan Patroli, yang dijawab langsung oleh Bapak Kapolres bahwasanya Polres Tanjab Timur Siap Memberikan Penyuluhan Oleh Satuan Fungsinya dan Untuk Patroli Polres Tanjab Timur setiap hari telah melaksanakan terutama Patroli Beat.

Untuk itu Kapolres mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat Kab. Tanjab Timur, Mahasiswa, LSM, Para Santri yang telah bekerjasama dengan Polri khususnya Polres Tanjab Timur yang telah memberikan Informasi-informasi guna menciptakan Sitkamtibmas Yang Aman Dan Kondusisif di Kab. Tanjab Timur dalam pengungkapan kasus serta mendukung seluruh Program-program Kepolisian sehingga terciptanya Polri sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat di percaya oleh masyarakat. Tutup Kapolres Tanjab Timur AKBP Andi Muhammad Ichsan Usman, SH, SIK.(c)

Administrator
9399 1126
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi