Satgas Operasi Lilin 2022 Polda Jambi melaksanakan kegiatan pemantauan dan patroli situasi ditempat wisata dan pusat perbelanjaan

Jambi – (02/01/2023) Personel Satgas Operasi Lilin 2022 Polda Jambi melaksanakan kegiatan pemantauan dan patroli situasi di kawasan wisata dan pusat perbelanjaan  Kota Jambi

Pada kegiatan tersebut tempat wisata dan pusat perbelanjaan yang dilakukan pengamanan dan sterilisasi adalah kawasan wisata Taman Kampung Rajo, Objek Wisata Danau Sipin, Taman Rimba dan Taman Jambi Paradise, pusat perbelanjaan yaitu  Fresh Zone, Pasar Pasir Putih, swalayan Meranti dan mall Trona

Kegiatan pemantauan tersebut dilakukan guna menangkal kerawanan aksi terorisme serta tindak pidana lainnya seperti aksi pencopetan di titik keramaian saat libur Tahun baru 2023.

Kasatgas Humas Operasi Lilin 2022, Kombes Pol. Mulia Prianto menyebutkan bahwa ada dan tidak ada gangguan tetap harus diantisipasi guna memberikan  pengamanan secara maksimal terhadap kegiatan masyarakat.

"Selama perayaan Natal dan Tahun baru 2023 provinsi Jambi terpantau aman, dipastikan untuk seluruh tempat wisata tidak ditemukannya hal yang dapat memicu aksi terorisme. Pihak kepolisian akan semaksimal mungkin untuk terus memantau situasi agar tetap aman dan kondusif," Jelas Mulia Prianto.(AF)

Administrator
15658 6
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi