Antisipasi Aksi Premanisme dan Kejahatan Malam, Samapta Polres Batanghari Gelar Patroli

-

Batanghari – Sat Samapta Polres Batanghari melaksanakan patroli di wilayah Kabupaten Batanghari, untuk menjaga situasi kamtibmas pada malam hari dari aksi tindak kejahatan premanisme.

Patroli tersebut menyasar kepada aksi premanisme dan kejahatan Curat, Curas, dan Curanmor (C3) di tempat rawan kejahatan terutama pada waktu malam hari karena umumnya masyarakat ingin istrahat tenang setelah melakukan aktivitas siang harinya.

Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto, melalui Kasi Humas Polres Batanghari, Iptu Riyamansyah mengatakan, Kegiatan patroli sudah menjadi tugas pokok Sat Samapta guna menciptakan situasi yang aman dan terhindar dari aksi kejahatan premanisme.

“Kegiatan Patroli tersebut rutin dilaksanakan di tempat-tempat yang rawan akan gangguan kamtibmas seperti di perkantoran, perumahan dan tempat nongkrong anak-anak remaja, pasar,” Ujar Iptu Riyamansyah

Tak hanya itu, unit patroli kami juga menghimbau kepada anak-anak muda agar tidak melakukan aksi balap motor yang dapat menyebabkan terjadinya keresahan terhadap masyarakat dan gangguan Kamtibmas di wilayah kabupaten Batanghari, Jelas Iptu Riyamansyah

Administrator
15019 1628
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi