Kapolda Jambi Resmikan Mapolres Batanghari

Batanghari - Kepala Kepolisian Daerah Jambi, Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono meresmikan Gedung Mapolres Batanghari yang baru selesai dibangun. Peresmian gedung Mapolres Batanghari tersebut ditandai dengan pemotongan pita di pintu masuk gedung Mapolres Batanghari oleh Kapolda Jambi sebagai tanda peresmian, pada Senin (21/11/22).

Dalam peresmian itu, sejumlah Pejabat Polda hadir bersama Kapolda. Selain itu Bupati Batanghari, Wabup Batanghari, Ketua DPRD Batanghari dan unsur Forkopimda Batanghari turut hadir menyaksikan peresmian gedung Mapolres tersebut. 

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto saat dikonfirmasi awak media mengatakan, Kapolda Jambi dalam sambutannya menyampaikan bahwa, dengan diresmikannya gedung Mapolres Batanghari ini semoga bisa bermanfaat untuk membantu melayani masyarakat yang ada di kabupaten Batanghari. 

”Semoga dengan adanya gedung baru ini bisa lebih di tingkatkan lagi pelayanan kepada masyarakat,” ucap Kapolda.

Ditambahkan Kabid Humas, dalam kesempatan itu Kapolda Jambi mengucapkan apresiasi dan terima kasih sebesar-besarnya kepada Pemerintah Kabupaten Batanghari yang telah memberikan bantuan hibah berupa dana untuk pembangunan Mapolres Batanghari.

”Dengan adanya gedung Polres yang baru, kita harapkan ke depan personel Batanghari semangat dalam melayani masyarakat dan tidak menyakiti hati masyarakat,” pungkas Kapolda. (Maulana) 

 

 

Administrator
16142 1652
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi