Tingkatkan Kemampuan Personel, Bidhumas Polda Jambi Gelar Pelatihan Secara Virtual

Jambi - Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jambi melaksanakan pelatihan pembuatan konten media sosial dan pelatihan komunikasi publik pada, Rabu (16/11). 

Pelaksanaan kegiatan tersebut dilakukan secara daring via zoom meeting dengan diikuti oleh operator akun Polres/ta dan Polsek/ta jajaran serta operator PID Satker Polda Jambi.

Pada kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Jambi, Kompol Mas Edy dan bertindak sebagai pemberi materi adalah Yudi Santoso dari Cinema Production. 

"Dalam pelatihan tersebut, kita mengundang pemateri dari eksternal untuk memberikan pengetahuan tentang desain konten media sosial agar dapat meningkatkan kemampuan para operator akun dalam mengelola media sosial," Jelas Kasubbid Penmas. 

Lebih lanjut dikatakan Kompol Mas Edy, dalam pelatihan tersebut Yudi Santoso memaparkan bagaimana memilih serta menentukan jenis desain yang menarik dan tidak monoton saat di tampilkan di media sosial.

"Semoga dengan pelatihan ini bisa membawa perubahan yang baik untuk para operator akun agar media sosial Polda Jambi serta jajaran dapat terlihat lebih baik, bagus dan menarik," Ucapnya. (Maulana) 

Administrator
13025 1593
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi