Peduli Keselamatan, Polres Merangin Berikan Pengamanan di depan Sekolah

Merangin - Memberikan rasa aman dan nyaman merupakan tugas utama Polri di tengah tengah masyarakat.

Personel Polres Merangin secara rutin setiap pagi mengatur lalu lintas dan membantu anak sekolah menyebrang jalan untuk memberikan rasa aman, Jum’at (11/11/2022).

Petugas melakukan pengaturan arus lalu lintas sekaligus membantu menyeberangkan anak-anak sekolah yang akan berangkat ke sekolah di wilayah Kab. Merangin.

Personel Polri ditempatkan dilokasi rawan laka lantas serta di lokasi simpang empat dan ada beberapa tempat pengaturan yang sengaja diploting di depan sekolah karena bersinggungan langsung dengan jalan raya.

“Tujuannya tidak lain untuk membantu anak sekolah menyeberang jalan menuju ke sekolahnya serta berikan pengertian tentang cara aman ke sekolah,” kata Kapolres Merangin AKBP Dewa N Nyoman Arinata, S.I.K.,M.H. melalui Kasie Humas Polres Merangin AIPTU Ruly,S.Sy,M.H.

diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, terutama untuk menjaga keselamatan pengguna jalan yang lain, baik yang menggunakan kendaraan maupun anak-anak sekolah yang ingin menyeberang jalan, tutupnya.(citra)

 

Administrator
16879 1800
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi