Kapolsek Bathin VIII Bekerjasama Dengan SMP 34 Gelar Vaksinasi Masal

Sarolangun - Polsek Bathin VIII Polres Sarolangun Di Prakarsai oleh Kapolsek AKP Yawan F bekerja sama dengan pihak SMP N 34 Desa Tanjung Kecamatan Bathin VIII melakukan vaksinasi massal baik kepada masyarakat umum dan pelajar, Senin (25/10/21).

Kapolsek Bathin VIII AKP Yawan F bersama Kanit Binmas dan anggota meninjau langsung jalannya Vaksinasi tersebut, ini untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi secara massal yang diselenggarkan oleh Polsek Bathin VIII berlangsung tertib dan lancar dan tetap mengikuti Prokes.

Di sampaikan Kapolsek, kegiatan vaksinasi ini menindaklanjuti program pemerintah untuk percepatan vaksinasi agar tercipta kekebalan tubuh yang terus kita laksanakan sampai seluruh warga masyarakat Kabupaten Sarolangun khususnya Kecamatan Bathin VIII divaksinasi.

Kapolsek berharap warga masyarakat yang belum melaksanakan Vaksinasi baik dosis pertama maupun dosis kedua, silahkan datang ke gedung SMP N 34 ini, Semakin banyak yang divaksinasi maka akan semakin cepat terbentuk herd immunity dan pandemi dapat segera berakhir.

Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh masyarakat tetap mematuhi Protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Sarolangun.

“Kita gelar Vaksinasi Secara Massal bekerjasama dengan Pihak SMP N 34 ini dan vaksinasi ini bukan hanya untuk pelajar tetapi juga untuk warga masyarakat dilingkungan sekitarnya, Alhamdulillah Peserta Vaksin banyak, ” ujar Kapolsek. (HmsResSrl)

Administrator
872 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi