Kapolda dan Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Jambi hadiri Upacara Ke 77 TNI di Makorem 042 Gapu

Jambi - Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo bersama dengan Ibu Ketua Bhayangkari daerah Jambi menghadiri upacara peringatan HUT Ke-77 TNI yang digelar oleh Komando Resort Militer (Korem) 042/Garuda Putih yang berlangsung di lapangan Makorem Gapu, Rabu (5/10/2022) pagi.

 

Bertindak sebagai inspektur Upacara adalah Gubernur Jambi Al Haris dan dihadiri oleh Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, Ketua DPRD H. Edi Purwanto, Kabinda Jambi Brigjen Irawan Davidsyah beserta pejabat Utama Polda dan Korem 042/Gapu lainnya.

 

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa dalam sambutannya yang dibacakan Gubernur Jambi berharap seluruh prajurit dimanapun berada, untuk terus menumbuhkan kepercayaan di tengah-tengah masyarakat.

 

Pasalnya, dari berbagai survei disebutkan bahwa TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari seluruh instansi pemerintah. Salah satunya seperti hasil survei LSI yang mencatat angka 93 persen tingkat kepercayaan masyarakat kepada TNI.

 

"Berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya LSI pada tanggal 31 Agustus 2022 kepercayaan tertinggi 93 persen.”

 

“Oleh karena itu, kepada seluruh prajurit untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut dengan bertindak sesuai tugas pokok TNI,” tegas Panglima TNI.

 

Selesai Upacara, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan parade budaya, atraksi Drumband dan dilanjutkan dengan Syukuran di Lapangan tenis Makorem.

 

Penulis Lilik Adhi

Administrator
536 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi