Polsek Batin VII terus lakukan sosialisasi cegah Karhutla

Jambi- Personel Polsek Batin VII terus lakukan sosialisasi dan himbauan stop kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kepada masyarakat, Sabtu (13/08/2022)

Sosialisasi tersebut dilaksanakan sebagai upaya pencegahan terjadinya kebakaran hutan atau lahan (karhutla) di wilayah Kab. Sarolamgun.

Kapolres Sarolangun AKBP Anggun Cahyono, melalui Kapolsek Batin VIII AKP Yawan Feriandy menyampaikan bahwa Personel Bhabinkamtibmas selalu aktif mengajak warganya agar bersama sama menjaga lingkungan sekitar dari bahaya karhutla.

Pada sosialisasi tersebut personel yang bertugas menjelaskan tentang dampak dan bahaya membakar hutan atau lahan, serta sanksi pidana dari membakar hutan atau lahan serta diberikan juga selebaran kepada warga agar dapat lebih dipahami.

" Kegiatan sambang yang dilakukan para bhabinkamtibmas kepada warga Desa binaaan tentunya juga guna meningkatkan komunikasi bersama warga. " Ujar AKP Yawan Feriandy

Ditambahkan Kasi Humas Polres Sarolangun ia berharap masyarakat dapat mendukung kegiatan dan mampu bersama sama menjaga hutan agar tidak terjadi karhutla di wilayahnya, karena akan berbahaya bagi kesehatan dan juga dapat berbahaya terhadap lahan orang lain yang mudah cepat terbakar.

Penulis : nia
Editor : Wirmanto

karniati
12814 1525
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi