Gelar Imbangan Ops Bina Kusuma Siginjai 2021, Bhabinkamtibmas Berikan Binluh

Tebo – Sejak dilaksanakam Operasi Bina Kusuma Siginjai 2021, Bhabinkamtibmas Jajaran ikut melakukan kegiatan imbangan. Hal ini ditunjukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Muara Tabir Bripka Sudarsono, Jumat (15/10).

Dalam kegiatan ini, BKTM (Bhabinkamtibmas) memberikan himbauan kepada santri Ponpes Darussalam di Desa Bangun Seranten Kecamatan Muara Tabir. BKTM memberikan edukasi terkait pencegahan Kenakalan Remaja dan Premanisme yang marak terjadi, baik dikalangan remaja bahkan masyarakat lainnya.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolsek Muara Tabir Ipda M. Yusuf saat dikonfirmasi. Pihaknya mengatakan himbauan ini dilakukan dalam melakukan pembinaan terhadap kalangan remaja yang rentan terjerumus hal-hal negatif.

“Harus sejak dini kita berikan edukasi kepada kalangan remaja, agar mereka bisa berfikir jernih dalam bersikap agar tidak terjerumus dengan hal-hal negatif,”ungkap Kapolsek.

Selain itu, pihaknya menuturkan bahwa BKTM juga mengajak para santri yang masih remaja ini untuk selalu mentaati prokes.

“Kita ajak para remaja untuk selalu mematuhi prokes, jaga jarak dan membiasakan hidup bersih sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid19″pungkas Kapolsek.

Administrator
9533 1071
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi