Cegah penyebaran PMK bhabinkamtibmas desa guruh laksanakan tracing

Jambi - Cegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak Bhabinkamtibmas Desa Guruh Baru Polres Sarolangun Bripka Sutomo laksanakan tracing serta imbauan ke Desa Binaan pada Senin, (01/08)

Pada kegiatan tersebut Bripka Sutomo menyambangi kandang ternak warga binaannya Ozi Apriyansah yang belamat di Guruh Baru, kecamatan Mandiangin Timur, yang memiliki sapi 4 ekor dan Kambing 4 ekor.

" Tracing yang dilakukan ini tentunya untuk memantau kondisi hewan ternaknya serta memberikan imbauan PMK. " Jelasnya

Bhabinkamtibmas Bripka Sutomo menerangkan kegiatan ini rutin dilakukan dalam rangka Tracing dan monitoring terhadap adanya Penyakit mulut dan kuku yang menyerang ternak berkuku belah.

"Hasil pantauan dilapangan, sampai hari ini belum ditemukan hewan ternak warga yang sakit ataupun memiliki tanda ciri khas seperti ternak hewan yang sudah terpapar virus penyebab PMK." Ungkapnya

Sebelumnya dikatakan bhabinkamtibmas, dirinya telah mendapat pelatihan dan pemantapan terkait kesiapan personel mendukung operasi kontijensi Aman Nusa II Tahun 2022 Penanganan PMK bisa maksimal.

Meskipun belum terdeteksi adanya wabah PMK diwilayah tersebut, bhabin tetap ingatkan warga agar peka dan tetap waspada terhadap penyakit ternak tersebut. (nia)

karniati
12301 1465
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi