Personel Satreskrim Polres Kerinci amankan mobil yang diduga melansir Bahan Bakar Minyak (BBM) pelansir sebanyak lima unit mobil dan 99 dirigen

-Kerinci - Personel Satreskrim Polres Kerinci amankan mobil yang diduga melansir Bahan Bakar Minyak (BBM) pelansir sebanyak lima unit mobil dan 99 dirigen, Kamis (11/8/2022).


Kapolres Kerinci ,AKBP Patria Yuda Rahadian ,melalui Kasat Reskrim Polres Kerinci ,AKP Mardi mengatakan ada sebanyak Lima Unit Mobil dan 99 Drigen diamankan saat Melansir BBM di SPBU Sungai Penuh.

"Kelima mobil diamankan saat anggota Sat Reskrim dan Sat Lantas melaksanakan Patroli hunting dan razia rutin didapati Masyarakat yang sedang Mengisi BBM Subsidi dengan Menggunakan drigen yang dimuat dalam Mobil Pick Up," jelas Kasat Reskrim.

Dikatakan AKP Mardi , Saat dilakukan pemeriksaan surat kendaraan dan dokumen Ijin Usaha, Pelansir BBM tidak dapat menunjukan surat dan dokumen yang sah.

"Selanjutnya 5 Unit Mobil dan Drigen losong diamankan Di Mapolres Kerinci dan Pemiliknya tidak kita tahan tapi Diwajibkan melapor untuk proses lebih lanjut," kasat Reskrim Polres Kerinci.

Andi
1081 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi