Untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Sri Pelayang Polsek Sarolangun Aipda Hadi, SH sambang dan patroli dialogis warga binaan, Jumat (22/07/2022).
Bertempat di Pasar Atas Sarolangun, Bhabinkamtibmas Sri Pelayang Polsek Sarolangun Aipda Hadi, SH sambangi Juru parkir Bapak Soni dan para Buruh pasar sekaligus memberikan himbauan harkamtibmas untuk tetap waspada terhadap lingkungan sekitar dan kendaraan yang diparkir untuk lebih waspada dari tindak kejahatan.
Kegiatan sambang dan kunjungan merupakan bagian rutin dari tugas pokok Bhabinkamtibmas dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas dan memastikan kondisi wilayah tempat tugas dalam keadaan aman.
Kegiatan dalam rangka memberikan rasa aman bagi masyarakat sebagai upaya preemtif Polri mencegah tangkal potensi gangguan mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Disamping itu pula Bhabinkamtibmas Polsek Sarolangun Aipda Hadi, SH menghimbau, bahwa di tengah pandemi covid-19 ini mari kita menjaga kesehatan diri sendiri dan orang lain dengan selalu mengikuti aturan pemerintah terkait penerapan adaptasi kebiasaan baru dan mentaati protokol kesehatan pencegahan virus corona saat melakukan aktivitas di luar rumah agar masyarakat terhindari dari wabah covid-19.
Guna menghindari terjadinya tindak kejahatan di masyarakat kehadiran bhabinkamtibmas memang di perlukan sehingga masyarakat senantiasa merasa terlindungi dan terayomi atas kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat.
Bhabinkamtibmas mengatakan kedekatan Polri dengan masyarakat seperti inilah yang diharapkan oleh warga dengan menyampaikan segala permasalahan yang ada di wilayah Binaan.
Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138
07417550100
ibidhumas.jambi@polri.go.id
© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi