Cegah Penyebaran Wabah PMK, Bhabinkamtibmas Polsek Pemayung Dampingi Tim Vaksinasi Hewan

Batanghari - Dalam upaya mendukung pencegahan penyebaran penyakit mulut dan kuku ( PMK ) khususnya di wilayah Kecamatan Pemayung Kabupaten Batanghari, Bhabinkamtibmas Polsek Pemayung Aipda Sujarwoko melakukan pemantauan dan pendampingan tim vaksinasi terhadap sejumlah pemilik hewan ternak sapi di Desa Serasah, Selasa (26/07/2022).

Kapolsek Pemayung AKP Sunardi SH menerangkan, pemantauan dan pendampingan vaksinasi ternak sapi yang dilakukan jajarannya melalui anggota Bhabinkamtibmas adalah langkah yang dilakukan Polsek Pemayung dalam mendukung Pemerintah untuk melakukan pencegahan penyebaran penyakit PMK.

" Pengawasan dan pendampingan vaksin ternak ini sangat perlu supaya mampu menekan penyebaran wabah PMK khususnya di wilayah Kecamatan Pemayung, " ujar Kapolsek.

Dikatakan AKP Sunardi, Pemerintah daerah Batanghari melalui Dinas Peternakan telah menyiapkan tim vaksinasi hewan ternak yang disebar ke seluruh kecamatan yang menjadi sentra peternakan sapi dan kambing, salah satunya di wilayah Kecamatan Pemayung dimana hal ini guna menekan penyebaran virus PMK pada ternak sapi, kerbau dan kambing.

Kegiatan vaksinasi ini dilakukan secara bertahap terhadap ternak yang sehat di wilayah yang tidak pernah terkena wabah PMK. Sedangkan untuk ternak yang terkena PMK langsung dilakukan pengobatan. " Ternak sakit dilakukan pengobatan, dan ternak yang sehat hanya diberikan vaksin, " katanya.

Berdasarkan data dari Bhabinkamtibmas Polsek Pemayung Aipda Sujarwoko jumlah ternak sapi di Desa Serasah Kecamatan Pemayung yang mendapatkan vaksinasi PMK sebanyak 60 ekor sapi, dan sampai saat ini belum di temukan sapi sakit yang mengarah ke PMK sehingga dapat di vaksin keseluruhan. (Ndra)

Administrator
386 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi