Antisipasi Penyakit PMK, Bhabinkamtibmas Polsek Bajubang Himbauan Warga Desa Pompa Air

Batanghari - Antisipasi wabah PMK (penyakit mulut dan kuku) Bhabinkamtibmas Desa Pompa Air Polsek Bajubang jajaran Polres Batanghari Bripka Irwan Sukandi menyambangi warga masyarakat peternak sapi di Desa Binaannya, Kamis (07/07/2022)

Kegiatan sambangnya kali ini dilakukan Bripka Irwan kekandang sapi milik warga Pompa Air saudara Lasmin.

Bhabinkamtibmas Bripka Irwan menghimbau warga pemilik ternak untuk selalu menjaga kebersihan kandang dan kesehatan ternaknya supaya terhindar dari penyakit mulut dan kuku ( PMK ) yang saat ini banyak mewabah pada ternak sapi. Bilamana ternak - ternaknya belum divaksin agar segera menghubungi dinas pertanian dan peternakan untuk dapat diberikan vaksinasi.

Dan jika ditemukan gejala-gejala penyakit mulut dan kuku atau PMK terhadap ternak - ternaknya agar sesegera mungkin menghubungi dinas pertanian dan peternakan atau dokter hewan supaya mendapat penanganan lebih cepat. (Ndra)

Sumber Humas Polres Batanghari

Administrator
432 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi