Bhabinkamtibmas Polsek Ma Tembesi Berikan Penyuluhan Narkoba Kepada Remaja di Balai Desa

Batanghari - Bhabinkamtibmas Polsek Ma Tembesi melaksanakan penyuluhan ancaman bahaya narkoba di Balai Desa Rantau Kapas Mudo, Kecamatan Ma Tembesi, Kabupaten Batanghari, Kamis (23/06/2022).

Penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, terus digalakkan oleh Polsek Ma Tembesi melalui personil Bhabinkamtibmas di beberapa sekolah, komunitas hingga perkumpulan tingkat desa.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Rantau Kapas Mudo, Ketua BPD, Perangkat Desa serta peserta dari anak-anak muda mudi Desa Rantau Kapas Mudo.

Selaku narasumber, Aipda Agus Pramono memberikan materi tentang jenis-jenis narkoba, bahaya dan konsekuensi hukum penyalahgunaan narkoba kepada para peserta.

Menurutnya peningkatan penyalahgunaan narkoba dan psikotropika di kalangan generasi muda, saat ini sudah sangat mengkhawatirkan.

"Menyikapi hal itu, pencegahan harus dilakukan mulai sejak usia dini(remaja)," ujarnya.

Aipda Agus berharap kepada para generasi muda, khususnya muda-muda remaja desa, untuk selalu berhati-hati dalam bergaul.

"Dan tidak mudah terbawa oleh bujuk rayu barang haram yang bernama Narkoba tersebut," terangnya.

Kapolsek Ma Tembesi Iptu Amran SH menegaskan, dengan adanya penyuluhan tentang penyalahgunaan narkoba kepada remaja desa ini, diharapkan tidak ada lagi anak-anak muda yang mengkonsumsi narkoba. (Ndra)

Sumber Humas Polres Batanghari

Administrator
2665 173
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi