Gotong Royong bersama Warga Bhabinkamtibmas Polsek Ma Bulian Perbaiki Jalan Desa

Batanghari - Satu di antara tugas pokok Bhabinkamtibmas adalah melaksanakan kegiatan sambang ke desa binaannya.

Kegiatan ini merupakan upaya menjalin dan mempererat kemitraan Bhabinkamtibmas dengan masyarakat dalam rangka menjaga dan memelihara kamtibmas.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Ma Singoan Aipda Marihot Siregar bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Desa, Kecamatan Ma Bulian Kabupaten Batanghari.

Saat tengah melaksanakan sambang ke Desa Binaannya yakni desa Ma Singoan, Aipda Marihot Siregar Furqon mendapati warganya sedang memperbaiki jalannya, Minggu (05/06/2022).

Kapolsek Ma Bulian AKP Charles Sitorus SH mengatakan bahwa jalan tersebut merupakan jalan desa Ma Singoan Kecamatan Ma Bulian Kabupaten Batanghari.

Kapolsek Sanggau Ledo menerangkan bahwa anggotanya Aipda Marihot Siregar pada saat patroli dan sambang desa tersebut, langsung turun dengan membantu warga bahu-membahu bekerja sama memperbaiki jalan desa tersebut yang nantinya dapat dipergunakan masyarakat yang lalu lalang di lokasi tersebut.

“Dengan menggunakan dana desa setempat, jalan ini dapat diperbaiki, sekalian saya mengajak masyarakat untuk gotong royong membersihkan parit atau saluran pembuangan air disisi jalan agar air tidak menggenangi jalan yang baru di cor tersebut”, tambah Aipda Marihot Siregar.

Selain menjalin rasa gotong royong antara aparat dan masyarakat, kegiatan seperti ini juga menjadi salah satu cara mendekatkan diri dengan masyarakat, seringnya bersama-sama dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan, baik kerja bakti maupun pertemuan-pertemuan desa serta acara adat istiadat.

Dengan suasana gotong royong ini diharapkan dapat tercipta kemitraan antara Polri dengan masyarakat, karena kemitraan dengan masyarakat merupakan langkah positif dalam menekan bahaya gangguan kamtibmas.

Kerja Bakti dimaksudkan juga untuk bertemunya antar warga karena kesibukan sehari-hari, dalam kerja bakti ini kita dapat menikmati suasana sambil bersenda gurau yang dapat menimbulkan kegembiraan dan keakraban antar warga masyarakat. (Ndra)

Sumber Humas Polres Batanghari

Administrator
8774 1107
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi