Patroli Malam Hari, Anggota Polsek Ma Sebo Ulu Ajak Pemuda Aktif Jaga Kamtibmas

Batanghari – Anggota Patroli Polsek Ma Sebo Ulu Aiptu Pribadi dan Briptu Wahyu melaksanakan sambang dan patroli di malam hari, guna mencagah gangguan Kamtibmas.

Selain melaksanakan patroli, Aiptu Pribadi juga memberikan himbauan kepada para pemuda yang di jumpai untuk selalu peduli terhadap keamanan dan ketertiban di lingkungan nya, dan tidak melakukan kegiatan yang dapat menganggu Kamtibmas.

“Peran pemuda sangatlah diperlukan dalam menjaga lingkungan tempat tinggal, dengan aktifnya pemuda tentu bisa bersama dengan Polisi menjaga Kamtibmas agar selalu aman dan kondusif,” Kata Aiptu Pribadi, Rabu (25/05/2022) malam.

Selain itu, Aiptu Pribadi juga memberikan arahan serta pesan kepada para pemuda agar jangan sampai terjerumus kepada tindak pidana apalagi penyalahgunaan narkoba.

Kapolsek Ma Sebo Ulu Iptu Parlyn Sagala membenarkan hal tersebut, dan mengharapkan dengan kegiatan Patroli dialogis ini dapat mengurangi gangguan Kamtibmas serta dapat mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif sehingga masyarakat dilingkungan sekitar merasa aman dan nyaman, tutup Kapolsek Ma Sebo Ulu. (Ndra)

 

Sumber Humas Polres Batabghari

Publush : Jk

Administrator
7716 13
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi