Pantau Situasi Kamtibmas, Sabhara Polres Batanghari Lakukan Patroli di SPBU

Batanghari - Untuk dapat memantau situasi keamanan dikawasan SPBU, Unit Patroli Sabhara Polres Batanghari lakukan kegiatan Patroli. Kegiatan patroli tersebut dilakukan personil Sabhara  Polres Batanghari ke SPBU Desa Sungai Buluh, Sabtu (14/05/2022).

Tujuan dari pelaksanaan kegiatan patroli tersebut adalah untuk memantau dan memastikan kelancaran aktifitas SPBU dalam melayani Masyarakat yang akan mengisi bensin kendaraan, serta sekaligus mencegah adanya pembelian bensin yang menggunakan jiregen dengan sekala besar, sehingga dapat menyebabkan kekurangan pasokan BBM untuk Masyarakat di Kecamatan Ma Bulian.

Dalam kegiatan patroli tersebut, Kanit Patroli Sabhara Polres Batanghari Ipda Agus Sairin menjelaskan personil juga melakukan dialogis dan menghimbau kepada karyawan SPBU agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman tindak kriminalitas, serta agar selalu peka terhadap kelalaian Masyarakat maupun karyawan dalam menyalakan api dikawasan tersebut.

Sementara itu Kasat Sabhara Polres Batanghari AKP Tavip Zoebir menyampaikan “Kegiatan Patroli tersebut adalah bentuk upaya kami Polres Batanghari dalam memantau situasi dan menciptakan keamanan wilayah serta sekaligus untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada Masyarakat”, ujarnya. (Ndra)

Sumber Humas Polres Batanghari

Publish : Jk

Administrator
20159 2104
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi