Arus Mudik dan Kamtibmas di Jambi Aman dan Lancar

Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo memastikan arus mudik Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah berjalan lancar dan aman termasuk situasi Kamtibmas di provinsi itu.

"Semua hasil monitoring selama arus mudik terpantau lancar tidak ada kemacetan, angka laka lantas ada tapi tidak terlalu banyak," kata Kapolda A Racmad Wibowo di Jambi, Minggu (1/5) malam.

Hal itu disampaikan Kapolda saat meninjau Pos Pelayanan Operasi Ketupat 2022, di Tugu Keris, Kota Baru, Kota Jambi, bersama Wakapolda Brigjen Pol Yudawan, Gubernur Jambi, Al Haris dan Wali Kota Jambi, Syarif Fasha, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto serta pejabat utama Polda Jambi.

Pada tahun ini banyak masyarakat mudik menggunakan angkutan udara yang datang dari luar daerah.

Selama berlangsungnya arus mudik terbilang kondusif dan mudah-mudahan selama operasi ketupat berjalan dengan aman dan lancar.

"Sementara itu juga untuk situasi Kamtibmas juga aman, tidak ada kejadian menonjol dan hingga hari ini operasi ketupat ini tergolong aman," kata Racmad Wibowo.

TNI, Polri dan pemerintah daerah cukup baik dalam berkoordinasi khususnya petugas yang berjaga di pos pelayanan dan pengamanan Operasi Ketupat 2022.

Di Provinsi Jambi selama dilaksanakannya Operasi Ketupat 2022 terdapat 51 pos baik itu pos pelayanan dan pengamanan di beberapa daerah baik di kabupaten dan kota sepanjang jalur mudik.

Sementara itu Gubernur Jambi, Al Haris juga mengatakan hasil tinjauan beberapa pos pelayanan di Kota Jambi cukup baik.

"Warga bergembira semuanya tidak ada halangan yang mengganggu semuanya acara malam hari ini," katanya.

Pemerintah provinsi, kabupaten dan kota juga selalu siaga agar tidak terjadi masalah yang berarti di masyarakat, sebab tahun ini pertama kali masyarakat berkumpul sama keluarga setelah dua tahun tertunda

Administrator
316 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi