Polres Tebo Gelar Rakor Penangan Covid 19, Vaksinasi di Tebo

Tebo – Rapat Koordinasi dalam rangka Penanganan Covid19 dan kesiapan Pelaksanaan Vaksinasi dengan sasaran pajar /mahasiswa digelar di Aula Polres Tebo, Selasa (7/9/21).

Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat penting dikabupaten Tebo. Dimulai Kapolres Tebo Gunawan Tri Laksono, S.I.K, Dandim Bute 0416 Letkol Inf Ariyanto Maskara Subagyo, Kajari Tebo, Kadis Dik Tebo, Kadinkes Tebo, Dirut RSUD Tebo, Pejabat Utama Polres Tebo serta instansi terkait lainnya.

Dari pembahasan tersebut, Dandim BUTE meminta Kadis Dik agar mendata jumlah pelajar yang sudah atau belum vaksin serta gelar koordinasi dengan puskesmas terdekar agar segera dilakukan vaksinasi.

Disamping itu, Kajari Tebo menyoroti terkait penggunaan anggaran Dana Covid19 yang hingga saat ini belum mencapai 60%, yang artian belum maksimal dalam langkah-langkah yang dilakukan dalam penaanganan Covid19.

Sedangkan Kadis Dikbud menerangkan agar pelaksanaan vaksin lebih mendahulukan pelajar, serta menjelaskan data jumlah guru di Kab. Tebo yang telah vaksinasi sebanyak 4.400 orang dari 5000 orang Guru.

Disisi lain, Kadinkes juga menyoroti capaian Vaksinasi di Kab. Tebo mencapai 31,5% berdasarkan evaluasi serta langkah jemput bola dalam pelaksanaan testing dan tracing.

Selanjutnya penyampaian dari Dirut RSUD Tebo mengatakan bahwa pihaknya mengalami penurunan jumlah pasien Covid19 serta hambatan dari kelurga pasien saat penaganan Jenazah yang dimakamkan secara Prosedur Covid19.

Sementara itu, Hal senada dengan Dirut RSUD Tebi disampaikan oleh Kapolres Tebo. Pihaknya meminta jangan sampai merasa puas dan menjaga apa yang sudah dicapai, khususnya terkait penurunan pasien covid19.

“Proses belajar sudah bisa mulai tatap muka, dan perlu disiapkan vaksinasi untuk pelajar dan agar Kadis Dikbud membuat surat edaran perihal persyaratan tatap muka para guru wajib melakukan vaksinasi. Dan untuk sementara ini kami tidak memberikan izin keramaian baik kegiatan Pesta atau acara lainnya, jika melanggar kami bubarkan,”tegas Kapolres Tebo saat menyampaikan arahannya.

Administrator
3940 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi