Forkopimda Sarolangun Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat 2022 – Bahas Mudik Lebaran

Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Operasi “ Ketupat 2022) dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1443 H di wilayah Kab. Sarolangun pada masa Pandemi Covid19 berlangsung di aula Mapolres Sarolangun, Rabu (20/4/2022).

Kegiatan itu dipimpin Kapolres Sarolangun AKBP Anggun Cahyono, Sik ,Sekda Ir.Endang Abd Naser, Dandim diwakili Koramil Bt. Asai, Ketua PN Sarolangun Deka Diana SH, MH Kajari diwakili Kasi Intel, Kakan Kesbangpol serta dihadiri para PJU Polres Sarolangun dan Kapolsek jajaran.

Giat Rakor lintas sektor bersama Polri serta instansi lain tentunya untuk mengantisipasi terkait persiapan penyambutan, terutama warga Sarolangun yang mudik lebaran, bagaimana vaksinasi mereka, booster mereka, kesiapsiagaan dari masing-masing kampung atau desa melalui revitalisasi PPKM yang ada.

Bukan hanya itu saja, lanjut Kapolres, tapi juga hal hal yang harus disiapkan antara lain jalan. Pastikan jalan layak untuk menjadi persiapan moda transportasi juga.

“ Dipastikan jalan itu layak dan saya menyampaikan terima kasih, persiapan persiapan secara teknis dan detail ini. Tentu diharapkan menjadi suasana yang nyaman tenang dan aman bagi masyarakat Sarolangun, maupun bagi mereka yang sedang mudik,” ujarnya.

Kapolres menambahkan semuanya harus dibangun kewaspadaan dan kalau Pemkab menyiapkan seluruh layanan kesehatan, harus standby. Kemudian tim armada dari Dishub juga di standby dan tentu pada Rakor lintas sektor kali ini, bersama Kapolres dan semua pihak bersinergi untuk melakukan persiapan semaksimal mungkin.

“Jadi tagline dari pak Kapolri, bagaimana mudik ini sehat dan selamat, itu menjadi bagian yang sangat penting untuk menjadikan top of mind kita. Bagaimana mudik ini sehat dan selamat. Kalau semua memiliki top of mind yang sama; sehat dan selamat, maka masing-masing menjaga diri dan lingkungannya supaya sehat dan selamat,” pungkas Kapolres.

 

Sumber : Humas Polres Sarolangun

Publish : Indra

Administrator
10421 1137
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi