Pererat Tali silaturahmi, Bhabinakamtibmas Polsek Lembah masurai Ikuti Safari Ramadhan

Merangin  - Dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah, bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak kepolisian dalam berkomunikasi dengan masyarakat, sehingga tali silaturahmi bhabinkamtibmas harus terjaga dalam setiap kegiatan.

Polsek Lembah Masurai dalam menjaga sitiasi kamtibmas melalui bhabinkamtibmasnya melaksanakan safari ramadhan dalam menjaga silaturahmi tetap berjalan dengan masyarakat.

Jumat 15/04, Bhabinkamtibmas Polsek Lembah Masurai mendampingi team SAFARI RAMADHAN Kec.Lembah Masurai kab. Merangin  melaksanakan Buka bersama di Rumah Kades Pasar Masurai Sdr. Sahrul Amin.

Disela sela kegiatan bhabinkamtibmas Polsek Lembah Masurai Aipda Dedi Irawan dan Brigadir Cubarudin menyampaikan pesan agar masyarakat berperan aktif utk menjaga Kamtibmas menjelang pilkades serta menghimbau terhadap masyarakat yg yang belum vaksin baik Dosis 1, 2 dan 3 utk segera melaksanakan vaksin dan tetap mematuhi prokes.

 

Kasi Humas Polres Merangin AKP Edih saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan bhabinkamtibmas  polsek Lembah  Masurai    merupakan upaya mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat melalui safari ramadhan, tutur AKP Edih. <ind>

Administrator
10972 1235
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi