Tanpa Mengenal Lelah, Demi Tercapainya Tebo Sehat Bebas Covid19

Tebo – Tidak mengenal Lelah, sepertinya itu kata yang tepat untuk personil Kepolisian Resort Tebo yang rutin menggelar Himbauan Prokes.

Baik siang atau malam, aktivitas ini dilakukan setiap harinya. Terkadang, himbauan ini juga dilakukan saat para petugas melakukan kegiatan rutinnya.

Seperti Kesatuan Lalu Lintas Polres Tebo, Baik siang dan malam hari himbauan terus digemborkan. Terutama terkait prokes dan PPKM yang saat ini menjadi kebijakan dari pemerintah yang harus dilakukan.

Dikonfirmasi langsung, Kasat Lantas Polres Tebo Iptu Iwan Wahyudi mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan anggotanya ini bertujuan untuk menuntaskan penyebaran Covid19 di Kabupaten Tebo.

“Harapan kita Kota Tebo ini bersih, bebas dari Covid19 sehingga masyarakat pun bisa beraktifitas seperti sediakala saat sebelum terjadi pendemi,”ujar Kasat.

Terkait masih saja ditemukan warga yang melanggar prokes, kasat Lantas meminta agar masyarakat mau mendukung penuh kebijakan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

“Demi menuju Tebo yang sehat bebas Covid19 dan herd immunty, mari semuanya patuhi prokes dan segera melakukan Vaksin. Daftar kan ke puskesmas terdekat, atau bisa langsung ke gerai Vaksin Merdeka dari Polres Tebo yang ada di setiap Kecamatan,”pungkas Kasat.

Administrator
3168 171
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi