Muara Bungo - Satuan Binmas Polres Bungo melaksanakan kegiatan Binredawan (Pembinaan Pemuda, Remaja dan Cendikiawan) yaitu dengan mengadakan penyuluhan di Musholah Nurul Yakin Dusun Sungai Buluh Kecamatan Rimbo Tengah Kabupaten Bungo. Jum’at (18/3/2022).
KBO Sat Binmas Polres Bungo Ipda Bambang Juli Mandala mengatakan,”Penyuluhan ini merupakan kegiatan kepedulian kepolisian terhadap warga masyarakat tentang pentingnya vaksinasi covid-19.
Tampak hadir para ibu ibu pengajian dan remaja wanita Rt.06 Danau Buluh yang serius mendengarkan arahan dari Kanit Binredewan Bripka Basrah.
“Penyuluhan tentang vaksinasi covid-19 bertujuan agar mereka paham dan mengerti agar terhindar dari pendemi covid-19 dengan cara mematuhi Prokes 5 M” Terang KBO Sat Binmas Polres Bungo, Ipda Bambang.
Adapun pembinaan dan penyuluhan tersebut mengenai diantaranya: Kamtibmas, kenakalan remaja, Bijak menggunakan media Sosial, tertib berlalulintas di jalan raya, antisipasi paham radikalisme, dan manfaat Vaksinasi covid-19.
Ipda Bambang menambahkan, bahwa kita ingin berperan aktif dan peduli terhadap kemajuan dunia pendidikan dan terhindar dari andemi covid-19 khususnya di Kbupaten Bungo. Untuk itu kita berikan penyuluhan seperti ini kepada warga masyarakat dan jangan terhasut oleh Hoax dan Isyu yang tidak benar. (HPB).
Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138
07417550100
ibidhumas.jambi@polri.go.id
© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi